Recent Posts

Resep Memasak Daun Katuk


Tips Resep Sederhana Memasak Daun Katuk

Daun katuk adalah sejenis sayuran yang memiliki nama latin Sauropus adrogynus dan termasuk famili Euphorbiaceae. Manfaat daun katuk yang cukup populer adalah untuk memperlancar dan memproduksi ASI bagi ibu menyusui.

Selain bermanfaat untuk melancarkan ASI, daun katuk juga bermanfaat untuk kesehatan tubuh lainnya. Daun ini mengadung ragam nutrisi penting untuk kesehatan tubuh.

Daun katuk mengandung vitamin (A,B, dan C), lemak, protein, kalsium, zat besi, dan fosfor. Selain itu, peneliti juga menemukan daun katuk memiliki kandungan efedrin yang sangat efektif untuk mengobati influenza.

Tak kalah dengan sayuran lainnya, daun katuk juga merupakan sumber makanan berserat, yang mengandung mangan, energi, hidrat arang, abu, karoten, air, pirolidinon, dan metil piroglutamat serta p-dodesilfenol sebagai komponen minor.

Saking banyaknya kandungan dalam daun katuk, tak heran jika sayuran ini juga memiliki khasiat untuk tubuh.


 Manfaat Daun Katuk untuk Kesehatan dan Kecantikan

Selain kandungan yang disebutkan di atas, daun katuk juga memiliki kadar klorofil tinggi, maka di dalamnya terkandung antioksidan dalam jumlah besar yang sangat bermanfaat untuk mencegah radikal bebas dan mencegah penuaan diri.

Berikut adalah manfaat daun katuk untuk kesehatan tubuh secara menyeluruh:

1. Melancarkan produksi ASI

2. Mengatasi anemia

3. Meningkatkan daya tahan tubuh

4. Menjaga kesehatan mata

5. Meningkatkan vitalitas pria

6. Menjaga kesehatan tulang

7. Mengobati luka

8. Mencegah osteoporosis

9. Mengobati influenza

10. Baik untuk ibu hamil

11. Menurunkan berat badan

12. Menambah energi dan stamina

13. Mencegah kanker

14. Meningkatkan produksi sperma

15. Meningkatkan kesehatan mata

16. Bersifat antibakteri dan virus

17. Menjaga vitalitas pria

18. Mengurangi tekanan darah tinggi

19. Bantu obati diabetes

20. Memelihara kesehatan dan kecantikan kulit

Nah ibu ibu yang di rumah saya akan membagikan tips untuk memasak daun katuk yang benar agar nutrisi yang terkandung tidak pudar saat dimasak.
Tips memasak cukup sederhana dan waktu yang singkat serta bahan yang mudah.

Bahan dan bumbu :
1. Daun katuk
2. Garam
3. Penyedap rasa
4. Bawang putih

Cara memasak :

1. Pisahkan daun katuk dengan batangnya
2. Cuci daun katuk yang akan dimasak hingga bersih
3. Iris tipis-tipis bawang putih
4. Panaskan air 400ml sampai mendidih
5. Setelah mendidih masukan bawang putih yang telah diiris
6. Tunggu sekitar 2 menit masukkan daun katuk
7. Aduk serta masukkan garam dan penyedap rasa
8. Tunggu mendidih dan angkat serta jangan terlalu lama memasaknya karena dapat mengurangi nutrisi yang ada di dalam daun katuk

Tips mudah dan menarik... Selamat mencoba ibu-ibu........
Resep Memasak Daun Katuk Resep Memasak Daun Katuk Reviewed by Nofi Setiyanti on April 14, 2020 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.